Penguatan Pendidikan Karakter: Pemahaman, Implementasi dan Metode Guru PAI di SMAN 5 Laung Tuhup

Authors

  • Masmuji Masmuji Institut Agama Islam Negeri Palangkaraya

DOI:

https://doi.org/10.59188/jurnalsostech.v1i6.116

Keywords:

pendidikan karakter, implementasi, Guru PAI

Abstract

Penguatan pendidikan karakter di sekolah: Pemahaman, implementasi dan peranan guru PAI. Tujuan penelitian ini adalah umtuk mendeskripsikan pemahaman dan peranan guru PAI (Pendidikan Agama Islam) dalam mengimplentasikan atau menerapkan penguatan pendidikan karakter, metode yang digunakan dalam penerapannya di lapangan. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara yang terarah dan kuisioner terbuka. Partisipasi teridiri dari siswa Sekolah Menengah Atas kelas XII, Kepala Sekolah dan guru PAI (Pendidikan Agama Islam). Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipan telah memahami maksud dan tujuan pelaksanaan pendidikan karakter, namun sebagian partisipan belum me-ngerti bagaimana mengimplementasikannya. Penerapan pendidikan karakter dilakukan dengan tiga metode, yaitu: pemahaman, pembiasaan, dan keteladanan. Peranan guru PAI (Pendidikan Agama Islam) masih belum bersinergi dengan guru pengampu mata pelajaran lainnya dalam mendukung dan mengimplentasikan penguatan pendidikan karakter di sekolah.

Downloads

Published

2021-06-15

How to Cite

Masmuji, M. (2021). Penguatan Pendidikan Karakter: Pemahaman, Implementasi dan Metode Guru PAI di SMAN 5 Laung Tuhup. Jurnal Sosial Teknologi, 1(6), 522–528. https://doi.org/10.59188/jurnalsostech.v1i6.116