Upaya Peningkatan Kemampuan Guru Membuat RPP Melalui Supervisi Akademik di SDN Pondok Kacang Timur 03
DOI:
https://doi.org/10.59188/jurnalsostech.v1i4.57Keywords:
Rencana pelaksanaan pembelajaran, Peningkatan kemampuan, Guru, Penelitian Tindakan SekolahAbstract
Proses kegiatan pembelajaran di sekolah merupakan faktor utama dalam usaha meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Oleh karena itu, maka guru mempunyai fungsi, peran, dan kedudukan yang sangat strategis dalam pembangunan nasional khususnya bidang pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam membuat RPP melalui supervisi akademis dengan menggunakan pendekatan kelompok dan individu, bagi guru yang sudah disertifikasi di SDN Pondok Kacang Timur 03, Semester 2 Tahun Pembelajaran 2018/2019. Metode penelitian yang digunakan adalah PTS (Penelitian Tindakan Sekolah). Cara pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan tes pembuatan RPP sesuai kemampuan guru, pengamatan, check list, wawancara dengan menggunakan lembar wawancara serta supervisi dan RPP yang baik buatan guru-guru SDN Pondok Kacang Timur 03. Instrumen yang diberikan dan diisi oleh guru akan diberi skor, kemudian skornya akan diolah. Lembar wawancara dan supervisi pun demikian, sehingga peneliti mempunyai 3 sumber data, yaitu yang berasal dari instrumen isian, lembar wawancara dan hasil supervisi. Hasil olahan data dideskripsikan sesuai dengan tujuan penelitian ini. Berdasarkan hasil Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) dapat disimpulkan yaitu bimbingan berkelanjutan dapat meningkatkan motivasi guru dalam menyusun RPP dengan lengkap. Siklus I nilai rata-rata komponen RPP 69% dan pada siklus II 83%. Jadi, terjadi peningkatan 14% dari siklus I.
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Abedih
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC-BY-SA). that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.