Kajian Kelayakan Lokasi Tapak Serta Potensi Unggulan pada RSUD Dr.P.P Margetti Saumlaki Kepulauan Tanimbar
DOI:
https://doi.org/10.59188/jurnalsostech.v1i4.58Keywords:
Rumah sakit, Kesehatan, Pengembangan, StrategisAbstract
Kecamatan Tanimbar Selatan dengan pusatnya di Saumlaki dalam Perpres No. 33 tahun 2015 diarahkan sebagai pusat kegiatan utama untuk peningkatan pelayanan pertahanan dan keamanan serta pendorong pengembangan kawasan perbatasan negara. Pada pasal 10 ditetapkan pula strategi pengembangan sistem pusat pelayanan perbatasan negara berbasis gugus pulau dan meningkatkan keterkaitan pusat pelayanan perbatasan dengan Pusat Kegiatan Nasional (PKSN) Saumlaki sebagai pusat pelayanan utama. Salah satu fungsi dari PKSN Saumlaku adalah sebagai Pusat Pelayanan Kesehatan. Oleh karena itu guna mewujudkan pengembangan PKSN Saumlaki, percepatan pengembangan pusat pelayanan kesehatan merupakan strategi yang perlu direalisasikan. Sebagai institusi medis rujukan yang memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, rumah sakit memiliki peran strategis yang sangat penting dalam percepatan peningkatan kesehatan masyarakat. di daerah perbatasan negara. Dampak pertumbuhan penduduk dan peningkatan ekonomi niscaya akan meningkatkan permintaan akan layanan rumah sakit berkualitas tinggi yang mencakup semua sektor masyarakat. Dengan demikian untuk meningkatkan akses publik terhadap pelayanan kesehatan rumah sakit di kawasan perbatasan negara, pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Tanimbar berencana akan membangun rumah sakit Ukularan di Kecamatan Lauran.
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Andiyan, Denny Heriyanto
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC-BY-SA). that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.